SMP Kristen Anak Panah Nabire Awali Semester Genap dengan Ibadah Pembukaan
Nabire – Senin, 12 Januari 2026 SMP Kristen Anak Panah Nabire mengawali kegiatan Semester Genap Tahun Ajaran 2025/2026 dengan ibadah pembukaan yang dilaksanakan di lingkungan sekolah. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan tenaga kependidikan sebagai bentuk penyerahan awal semester kepada Tuhan.
Ibadah pembukaan dipimpin oleh Bp. Yohanes Eddie Sutopo, S.Th, yang menyampaikan firman Tuhan di dalam 2 Korintus 5 : 17, ”Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia Adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang aru sudah datang.

Dalam khotbahnya, beliau menekankan pentingnya perubahan hidup yang nyata di dalam Kristus, khususnya bagi para siswa dan pendidik dalam menjalani proses belajar-mengajar di semester yang baru.
Melalui Firman Tuhan ini, peserta ibadah diajak untuk meninggalkan kebiasaan lama yang kurang baik dan mulai membangun karakter yang mencerminkan nilai-nilai Kristiani, seperti ketaatan, tanggung jawab, disiplin, dan kasih dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di lingkungan keluarga.

Suasana ibadah berlangsung dengan khidmat dan penuh sukacita. Lagu-lagu pujian, doa, serta penyampaian firman Tuhan menjadi penguatan rohani bagi seluruh warga sekolah agar siap menghadapi tantangan dan target pembelajaran di semester genap. Tim altar yang melayani Adalah ibu Novita I. Maradja sebagai Worship Leader, Ibu Elisabeth Nanik Setyorini dan Ibu Patriani Irene Sembor sebagai Singers, serta tim Musik dilayani Oleh Anak Panah Band, dan juga terlibat Anak Panah Dance.

Melalui kegiatan ini, SMP Kristen Anak Panah Nabire menegaskan komitmennya sebagai sekolah Kristen yang menempatkan pembinaan iman dan karakter sebagai fondasi utama dalam pendidikan, sejalan dengan visi sekolah untuk membentuk peserta didik yang beriman, berkarakter, dan berprestasi.